Rabu, 15 Mei 2013

Kepribadian dari Bentuk Wajah

Kepribadian seseorang dapat kita ketahui dari beberapa cara, salah satunya adalah dengan melihat bentuk wajah orang tersebut. Dengan mengetahui secara dini kepribadian seseorang lewat bentuk wajahnya, membuat kita lebih mudah untuk bersosialisasi dengan orang tersebut.
Cina merupakan salah satu bangsa yang mengembangkan teori ini, dimana mereka percaya bahwa wajah merupakan refleksi dari kepribadian seseorang. unsur yang dilihat pada wajah seseorang adalah mata, hidung, bentuk wajah, hingga kerutan yang memiliki makna tertentu dan mampu mencerminkan kapribadian seseorang.

1. Bentuk Muka



      • Bulat
orang yang memilki muka bulat cenderung memiliki kepribadian yang emosional, sensitif, dan juga perhatian. laki-laki yang memiliki bentuk wajah bulat biasanya memiliki fantasi seksual yang sangat kuat dan nyaman dalam menjalani hubungan ynag stabil dan dalam jangka waktu panjang.
  • oval
cenderung lebih praktis, sistematis, dan pekerja keras serta cenderung memiliki fisik yang atletis dan cenderung menciptakan narsisme pribadi yang mampu merusak hubungan.
  • kotak
cenderung agresif, ambisius, serta dominant. tipe wajah seperti ini juga memiliki pemikiran yang tajam, ahli dalam melakukan analisis, dan kritis.
  • segitiga
bentuk wajah seperti ini biasanya dimiliki oleh tubuh yang kurus dan memiliki kemampuan persuasi. bentuk muka ini biasa dimiliki oleh orang-orang Tionghoa yang memiliki pribadi yang kreatif dan sensitive tetapi juga tempramental.

2. Dahi

  • Pemilik dahi yang lebar menandakan suatu kecerdasan dan kepraktisan serta pribadi yang idealis namun tidak pernah mati aktivitas.
  • Pemilik dahi yang rata, mengindikasikan seseorang yang pragmatis, logis, dan yang selalu mengandalkan fakta dan data.
  • Pemilik dahi yang sangat lebar, menandakan bahwa anda adalah seorang pemimpi dan orang yang membutuhkan sebuah rencana aksi strategis untuk memenuhi ambisinyayang cukup besar.
3. Mata
  • Jika ada seseorang yang bertanya, dan ekspresi anda adalah menengok ke kanan, ini menandakan anda sedang berpikir dan menggunakan otak kreatif dengan mengumpulkan segala aspek visual yang ada. Dan mengindikasikan anda sedang berbohong.
  • jika ada seseorang yang bertanya, dan ekspresi anda adalah menengok ke kiri, ini mengindikasikan anda menggunakanmemori yang ada di otak dan kemungkinan besar akan mengatakan kebenaran.
  • Pemilik mata besar, cenderung akan lebih toleran dan berpikir terbuka
  • Pemilik mata sipit, mengindikasikan orang tersebut berpikiran yang sempit.
4. Alis

                       
  • Lurus
merupakan tipe orang yang penuh dengan gagasan dan senang berdebat.
  •   Lengkung
tipe orang yang memiliki rasa humor yang tinggi.
  • Tipis
tipe orang yang kurang percaya diri.
  • Menyambung
tipe orang yang pemikir dan dapat mengambil manfaat dengan memberikan semangat kepada orang lain yang bertujuan membagi gagasan-gagasannya.

5. Hidung
                           
Hidung yang ideal berbentuk mancung, lurus, dan penuh. Hidung yang mengembang mengindikasikan personal yang hangat dan memiliki empati yang besar dengan sekelilingnya. Pemilik hidung yang besar, cenderung suka melakukan kekerasan. Pemilik hidung pesek, menunjukkan anda adalah pribadi yang independent dan tahan banting.

6. Mulut

                                      
  • jika bibir atas tipis dan bawah tebal, mengindikasikan anda seseorang yang tidak bisa melakukan hubungan timbal balik dalam suatu hubungan.
  • jika bibir atas tepal dan bawah tipis, mengindikasikan orang yang terlalu berbelas kasih.
  • jika tebal di bagian atas dan bawah, menunjukkan sifat yang penyayang dan sensitive
  • jika tipis di bagian atas dan bawah, mengindikasikan sifat yang kejam dan egois
7. Kerutan
  • kerutan di seputar mata menunjukkan garis kebahagiaan dan adanya keterbukaan hati pada semua orang
  • garis vertical di antara mata, menunjukkan sosok yang logis, pekerja keras, dan juga kritis
  • kerutan di seputar hidung hingga menuju mulut, merupakan garis tujuan hidup dan meliki arah hidup yang tepat
8. Dagu dan Rahang
                                                  
  • Rahang persegi
bersifat keras dan memiliki kemampuan untuk membuat impian-impiannya menjadi kenyataan.
  • Dagu yang Menonjol Keluar
merasa dirinya penting dan selalu benar. Berpendapat bahwa tidak ada seorang pun yang benar kecuali dirinya sendiri.

9. Pipi
  • Pipi yang Bentuknya Bagus
ciri dari sifat orang yang cekatan, berenergi, percaya diri, dan dapat menerima kesalahan orang lain.
  • Lesung Pipi
membuat orang menjadi menarik dan merupakan simbol keserasian dari pemilknya.

jadi, anda termasuk orang yang berkepribadian seperti apa ??? dengan teori-teori di atas dapat digunakan untuk menganal diri sendiri juga mengenal orang lain di sekitar kita.

^_^

3 komentar:

  1. saya baru tau kalo bentuk wajah dan kepribadian memiliki arti, thanks infonya

    http://cbs-bogor.net/

    BalasHapus
  2. Bagaimana kalau bentuk wajah seseorang itu berubah seperti operasi plastik apakah kepribadiannya juga berubah

    BalasHapus